Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.uisu.ac.id/handle/123456789/1709
Title: PENERAPAN AKAD MURABAHAH PADA PEMBIAYAAN KPR SYARIAH DI BANK SUMUT SYARIAH CABANG RINGROAD MEDAN SELAYANG
Authors: SAFITRI, RIZKY NUR
Keywords: Akad Murabahah, KPR Syariah.
Murabahah contract, Sharia mortgage.
Issue Date: 1-Feb-2023
Publisher: Fakultas Agama Islam, Universitas Islam Sumatera Utara
Series/Report no.: UISU230124;
Abstract: ABSTRACT IMPLEMENTATION OF MURABAHAH CONTRACT ON SHARIA KPR FINANCING AT BANK SUMUT SYARIAH RINGROAD BRANCH MEDAN SELAYANG RIZKY NUR SAFITRI 71180215005 A house is a basic human need, but the soaring house prices rarely make people able to buy a house in cash. This is where the Bank bridges the interests of home buyers and sellers by offering mortgage products (House Ownership Credit), but the interest system used in conventional banks is a usury transaction which is prohibited for Muslims. The emergence of Islamic banking is a positive thing for Muslims who need facilities from usury-free banking. However, the development of Islamic banks in Indonesia is still far below that of conventional banks, this is an illustration that most of the Muslim community in Indonesia do not fully believe in using Islamic banks. On this basis, the author examines and discusses the application of the murabahah contract in Islamic mortgage financing at the North Sumatra Islamic Bank branch Ringroad Medan Selayang. This research is a descriptive qualitative research with case study theory which aims to describe the application of murabahah contracts to Islamic mortgage financing at the North Sumatra Islamic Bank Ringroad Medan Selayang branch and to find out how the implementation of murabahah contracts in Islamic mortgage financing at Bank Sumut Syariah Ringroad Medan Selayang Branch and how the impact of the implementation of the murabahah contract on Islamic mortgage financing at Bank Sumut Syariah Ringroad Medan Selayang Branch. Techniques for collecting data using interview techniques, namely by conducting questions and answers with officers, employees and authorities (authorized) and documentation to seek information regarding the implementation of murabahah contracts in Islamic mortgage financing. The data analysis technique used descriptive method. The results of this study, the implementation of the DSN-MUI fatwa on murabahah on the practice of murabahah financing in Sharia mortgage financing carried out by the Harmoni branch of BTN Syariah is appropriate and implemented especially in the murabahah bil wakalah financing model and treatment for defaulting customers. Keywords: Murabahah contract, Sharia mortgage. ABSTRAK PENERAPAN AKAD MURABAHAH PADA PEMBIAYAAN KPR SYARIAH DI BANK SUMUT SYARIAH CABANG RINGROAD MEDAN SELAYANG RIZKY NUR SAFITRI 71180215005 Rumah merupakan kebutuhan dasar manusia, namun harga rumah yang melambung tinggi jarang orang yang mampu membeli rumah secara tunai. Disinilah Bank menjembatani kepentingan pembeli dan penjual rumah dengan menawarkan produk KPR (Kredit Kepemilikan Rumah), namun sistem bunga yang dipakai pada Bank konvensional merupakan transaksi ribawi yang merupakan larangan bagi umat muslim. Munculnya perbankan Syariah merupakan hal positif bagi umat muslim yang membutuhkan fasilitas dari perbankan yang bebas riba. Namun perkembangan Bank Syariah di Indonesia masih jauh dibawah Bank konvensional, hal ini merupakan gambaran sebagian besar masyarakat muslim di Indonesia belum sepenuhnya percaya dalam menggunakan Bank Syariah. Atas dasar tersebut penulis meneliti dan membahas mengenai penerapan akad murabahah pada pembiayaan KPR Syariah di Bank Sumut syariah cabang Ringroad Medan Selayang. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif dengan teori studi kasus yang bertujuan untuk menggambarkan penerapan akad murabahah pada pembiayaan KPR Syariah di Bank Sumut syariah cabang Ringroad Medan Selayang dan untuk mengetahui Bagaimana penerapan akad murabahah pada pembiayaan KPR Syariah di Bank Sumut Syariah Cabang Ringroad Medan Selayang dan Bagaimana dampak penerapan akad murabahah pada pembiayaan KPR Syariah di Bank Sumut Syariah Cabang Ringroad Medan Selayang. Teknik Pengumpulan data menggunakan teknik wawancara yaitu dengan melakukan tanya jawab dengan petugas, pegawai dan otoritas (yang berwenang) dan dokumentasi untuk mencari informasi mengenai penerapan akad murabahah pada pembiayaan KPR Syariah. Teknik analisis data menggunakan metode deskriptif. Hasil penelitian ini, Implementasi fatwa DSN-MUI tentang murabahah terhadap praktik pembiayaan murabahah pada pembiayaan KPR Syariah yang dilaksanakan oleh BTN Syariah cabang Harmoni sudah sesuai dan diimplementasikan terutama dalam model pembiayaan murabahah bil wakalah dan perlakuan bagi nasabah wanprestasi. Kata Kunci : Akad Murabahah, KPR Syariah.
URI: http://repository.uisu.ac.id/handle/123456789/1709
Appears in Collections:Ekonomi Syariah

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover, Bibliography.pdfCover, Bibliography1.42 MBAdobe PDFView/Open
Abstract.pdfAbstract162.5 kBAdobe PDFView/Open
Chapter I,II.pdfChapter I, II1.07 MBAdobe PDFView/Open
Chapter III,IV,V.pdf
  Restricted Access
Chapter III,IV,V953.02 kBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.