Please use this identifier to cite or link to this item:
http://repository.uisu.ac.id/handle/123456789/3586
Title: | PENGARUH JENIS MULSA DAN KONSENTRASI PUPUK ORGANIK CAIR (POC) TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI TANAMAN KEDELAI EDAMAME (Glycine max L. Merr.) |
Authors: | IRWANSYAH, MUHAMMAD |
Keywords: | Kata Kunci : Jenis Mulsa, POC Eco Farming, Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Kedelai |
Issue Date: | 3-Sep-2024 |
Publisher: | FAKULTAS PERTANIAN, UNIVERSITAS ISLAM SUMATERA UTARA |
Series/Report no.: | Uisu240721;71190713006 |
Abstract: | RINGKASAN Kedelai, sebagai tanaman yang kaya akan protein dan terjangkau secara ekonomis, menjadi pilihan utama untuk memenuhi kebutuhan gizi masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh jenis mulsa terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman kedelai edamame (Glycine max L. Merr.). Untuk mengetahui pengaruh konsentrasi Pupuk Organik Cair (POC) terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman kedelai. Untuk mengetahui interaksi kombinasi jenis mulsa dan konsentrasi POC terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman kedelai edamame. Penelitian ini dibimbing oleh Ibu Dr. Ir. Murni Sari Rahayu, M.P. selaku Ketua Komisi Pembimbing dan Ibu Dr. Yenni Asbur, S.P., M.P. selaku Anggota Komisi Pembimbing. Penelitian dilaksanakan di Kebun Percobaan Fakultas Pertanian Universitas Islam Sumatera Utara, Jln. Karya Wisata, Gedung Johor Kecamatan Medan Johor Kota Madya Medan, Ketinggian Tempat ±25 meter diatas permukaan laut (dpl), dengan topografi datar. Penelitian ini dimulai pada bulan Februari – Bulan Mei 2024. Penelitian ini menggunakan Rancangan Petak Terpisah (RPT) dalam Rancangan Acak Kelompok (RAK) Faktorial tiga ulangan dengan jenis mulsa dan konsentrasi POC perlakuan. Faktor pertama, yaitu jenis mulsa (M) sebagai Petak Utama terdiri atas 4 taraf yaitu: M0 = Tanpa mulsa (Kontrol), M1 = Mulsa plastik hitam perak (MPHP), M2 = Mulsa Jerami padi (3 kg/plot), M3 = Mulsa Asystasia gangetica (3 kg/plot). Faktor kedua yaitu Konsentrasi Pupuk Organik Cair (POC) Eco Farming (N) sebagai Anak Petak terdiri atas 3 taraf yaitu: N0 = 0 mL/L air (tanpa POC Eco Farming), N1 = 2 mL/L air/plot, N2 = 4 mL/L air/plot. Variabel yang diamati yaitu sifat kimia tanah, tinggi tanaman , jumlah daun, jumlah cabang, luas daun, umur berbunga, jumlah polong per tanaman sampel, bobot polong segar per tanaman sampel, bobot polong segar per plot, jumlah bintil akar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan jenis mulsa mampu memberi pengaruh terhadap pertumbuhan tinggi tanaman, jumlah daun, jumlah cabang, luas daun dan umur berbunga serta produksi jumlah polong, bobot polong segar per tanaman sampel, bobot polong segar per plot dan jumlah bintil akar. Perlakuan terbaik untuk pertumbuhan terdapat pada M1 (Mulsa plastik hitam perak MPHP) sementara untuk produksi terdapat pada M2 (Mulsa jerami padi 3 kg/plot). Konsentrasi pupuk organik cair (POC) eco farming mampu memberi pengaruh terhadap produksi jumlah polong per tanaman sampel, bobot polong segar per tanaman sampel dan bobot segar per plot, dengan perlakuan terbaik pada N1 (POC eco farming 2 mL/L air/plot). Namun, POC tidak memberikan efek terhadap pertumbuhan tanaman, seperti tinggi tanaman, jumlah daun, jumlah cabang, luas daun, umur berbunga, dan jumlah bintil akar. Interaksi perlakuan jenis mulsa dan konsentrasi pupuk organik cair (POC) eco farming mampu memberi pengaruh terhadap pertumbuhan jumlah daun, jumlah cabang, luas daun serta produksi jumlah polong per tanaman sampel, bobot polong segar per tanaman sampel dan bobot polong segar per plot. Interaksi terbaik terjadi pada perlakuan M2N1 (Mulsa jerami padi 3 kg/plot dan POC eco farming 2 mL/L air/plot). Kata Kunci : Jenis Mulsa, POC Eco Farming, Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Kedelai |
URI: | http://repository.uisu.ac.id/handle/123456789/3586 |
Appears in Collections: | Agroteknologi |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
Cover, Bibliography.pdf | Cover, Bibliography.pdf | 4.69 MB | Adobe PDF | View/Open |
Abstract.pdf | Abstract.pdf | 169.03 kB | Adobe PDF | View/Open |
Chapter I,II.pdf | Chapter I,II.pdf | 205.9 kB | Adobe PDF | View/Open |
Chapter III,IV,V.pdf Restricted Access | Chapter III,IV,V.pdf | 639.63 kB | Adobe PDF | View/Open Request a copy |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.