Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.uisu.ac.id/handle/123456789/3344
Title: HUBUNGAN INDEKS MASA TUBUH DAN LINGKAR PINGGANG DENGAN KEJADIAN HIPERTENSI DI PUSKESMAS TELADAN
Authors: HARAHAP, UMMI KALSUM
Keywords: Kata kunci: Hipertensi, Indeks Massa Tubuh, Lingkar Pinggang.
Issue Date: 29-Aug-2024
Publisher: FAKULTAS KEDOKTERAN, UNIVERSITAS ISLAM SUMATERA UTARA
Series/Report no.: Uisu240536;71200811084
Abstract: ABSTRAK Latar Belakang: Hipertensi merupakan masalah Kesehatan publik utama di seluruh dunia dan merupakan faktor risiko penyakit kardiovaskular tersering. Obesitas telah diidentifikasi sebagai faktor risiko sasngat penting untuk hipertensi. Overweight dan obesitas dapat diukur dengan menggunakan pengukuran antropometri di antaranya adalah Indeks Massa Tubuh dan Lingkar Pinggang. Tujuan: Mengetahui hubungan indeks massa tubuh dan lingkar pinggang dengan kejadian hipertensi yang dilakukan di puskesmas teladan selama periode januari hingga februari 2024. Metode: Analitik Observasional dengan desain studi cross sectional kemudian dilakukan analisi dengan menggunakan uji Chi Square dan uji korelasi spearman. Hasil: Diperoleh (P=0,000) berdasarkan uji statistic dengan uji Chi Square dan 0,709 berdasarkan nilai Person Correlation (Spearman).dan dalam analisis hubungan lingkar pinggang dengan kejadian hipertensi diperoleh (P=0,020) berdasarkan uji statistic dengan uji Chi Square dan berdasarkan Person Correlation (Spearman) sebesar 0,278. Kesimpulan: penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara indeks massa tubuh dengan kejadian hipertensi di Puskesmas Teladan dan hubungan yang signifikan antara lingkar pinggang dengan kejadian hipertensi di Puskesmas Teladan. Kata kunci: Hipertensi, Indeks Massa Tubuh, Lingkar Pinggang.
URI: http://repository.uisu.ac.id/handle/123456789/3344
Appears in Collections:Pendidikan Kedokteran

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover, Bibliography.pdfCover, Bibliography.pdf929.38 kBAdobe PDFView/Open
Abstract.pdfAbstract.pdf106.35 kBAdobe PDFView/Open
Chapter I,II.pdfChapter I,II.pdf355.01 kBAdobe PDFView/Open
Chapter III,IV,V.pdf
  Restricted Access
Chapter III,IV,V.pdf219.68 kBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.