Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.uisu.ac.id/handle/123456789/1894
Title: PENEGAKAN HUKUM PIDANA ANAK DI INDONESIA DALAM SISTEM PERADILAN PIDANA ANAK (Analisis Putusan Pengadilan Negeri Stabat Nomor 617/Pid/Sus.A/2012/PN.Stb)
Authors: NASUTION, ABDULLAH SYATRIA
Keywords: Children, Legal Protection, Law Enforcement.
Issue Date: 7-Feb-2023
Publisher: Fakultas Hukum, Universitas Islam Sumatera Utara
Series/Report no.: UISU230261;
Abstract: ABSTRAK PENEGAKAN HUKUM PIDANA ANAK DI INDONESIA DALAM SISTEM PERADILAN PIDANA ANAK (Analisis Putusan Pengadilan Negeri Stabat Nomor 617/Pid/Sus.A/2012/PN.Stb) Oleh : ABDULLAH SYATRIA NASUTION NPM : 71200123044 Penelitian ini bertujuan untuk menguraikan dan menjelaskan teori penegakan hukum terhadap anak yang berhadapan dengan hukum, untuk menguraikan dan menjelaskan teori perlindungan hukum terhadap anak yang berhadapan dengan hukum, untuk menguraikan dan menjelaskan teori keadilan terhadap putusan hakim dalam perkara anak tindak pidana pencurian (Studi Putusan Pengadilan Negeri Stabat Nomor 617/Pid/Sus.A/2012/PN.Stb). Metode penelitian menggunakan pendekatan yuridis normatif yang dilakukan dengan didasarkan pada bahan hukum primer (peraturan perundang-undangan), bahan hukum sekunder (penjelasan terhadap peraturan perundang-undangan, dan bahan hukum tersier (kamus). Sifat penelitian ini menggunakan metode deskriptif analitis. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan pada peraturan perundang-undangan, konseptual dan kasus. Analisis data yang digunakan adalah analisis kualitatif. Pengaturan hukum tentang penegakan hukum terhadap anak yang berhadapan dengan hukum telah diatur dalam Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2012 tentang Sistem Peradilan Pidana Anak. Perlindungan hukum terhadap anak adalah perlindungan terhadap hak asasi anak serta kesejahteraannya. Dalam putusan Nomor 617/Pid/Sus.A/2012/PN.Stb hakim memutuskan bahwa terdakwa telah terbukti secara sah dan meyakinkan melakukan tindak pidana pencurian dalam keadaan memberatkan, serta dihukum 4 bulan penjara. Anak yang berhadapan dengan hukum haruslah dijauhkan dari penjatuhan hukum terhadapnya. Karena akan berdampak buruk bagi anak dan negara kedepannya. Karena akan lahir generasi bangsa mantan narapidana nantinya. Anak masih perlu dibina, dibimbing tanpa terkecuali dilindungi dari segala sisi yang menyangkut martabat dan kesejahteraannya. ii ABSTRACT ENFORCEMENT OF JUVENILE CRIMINAL LAW IN INDONESIA IN THE JUVENILE CRIMINAL JUSTICE SYSTEM (Verdict Analysis of Stabat District Court Number 617/Pid/Sus.A/2012/PN.Stb) By: ABDULLAH SYATRIA NASUTION NPM : 71200123044 This study aims to describe and explain the theory of law enforcement against children who are in conflict with the law, to describe and explain the theory of legal protection for children in conflict with the law, to describe and explain the theory of justice against the judge's decision in the case of children committing the crime of theft (Verdict Study of Stabat District Court Number 617/Pid/Sus.A/2012/PN.Stb). The research method uses a normative juridical approach which is carried out based on primary legal materials (laws and regulations), secondary legal materials (explanations on laws and regulations, and tertiary legal materials (dictionaries). The nature of this study uses analytical descriptive methods. using the approach method on legislation, conceptual and case.The data analysis used is qualitative analysis. Legal arrangements regarding law enforcement against children in conflict with the law have been regulated in Law Number 11 year 2012 concerning the Juvenile Criminal Justice System. Legal protection for children is the protection of children's human rights and welfare. In the verdict Number 617/Pid/Sus.A/2012/PN.Stb, the judge decided that the defendant had been legally and convincingly proven to have committed the crime of theft in aggravating circumstances, and was sentenced to 4 months imprisonment. Children who are in conflict with the law must be kept away from the imposition of the law against them because it will have a bad impact on children and the country in the future. It is because the next generation of ex-convicts will be born. Children still need to be nurtured, guided without exception, protected from all sides concerning their dignity and welfare. Keywords: Children, Legal Protection, Law Enforcement.
URI: http://repository.uisu.ac.id/handle/123456789/1894
Appears in Collections:Magister Hukum

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover, Bibliography.pdfCover, Bibliography496.75 kBAdobe PDFView/Open
Abstract.pdfAbstract163.5 kBAdobe PDFView/Open
Chapter I,II.pdfChapter I,II794.22 kBAdobe PDFView/Open
Chapter III,IV,V.pdf
  Restricted Access
Chapter III,IV,V406.02 kBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.