Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.uisu.ac.id/handle/123456789/1393
Title: UJI EFEKTIVITAS EKSTRAK PARE (Momordica charantia L.) TERHADAP KADAR KOLESTEROL TOTAL, HIGH-DENSITY LIPOPROTEIN (HDL), DAN LOW-DENSITY LIPOPROTEIN (LDL) PADA TIKUS JANTAN HIPERKOLESTEROLEMIA
Authors: NISA, AUDY ALFATHAN
Keywords: Bitter Melon (Momordica charantia L.) Extract, HDL, LDL, Total cholesterol
Ekstrak Pare , HDL, Kolesterol Total, LDL
Issue Date: 23-Nov-2022
Publisher: Fakultas Kedokteran, Universitas Islam Sumatera Utara
Series/Report no.: UISU220249;
Abstract: Latar Belakang : Hiperkolesterolemia merupakan salah satu faktor resiko penyakit jantung koroner. Perpaduan antara tingkat stress yang tinggi, kebiasaan merokok serta kecenderungan untuk mengkonsumsi makanan berkolesterol tinggi dapat menyebabkan timbulnya gangguan metabolisme lemak sehingga terjadi hiperkolesterolemia. Penanganan hiperkolesterolemia dilakukan secara farmakologi dan non farmakologi. Secara farmakologi obat standar untuk hiperkolesterolemia adalah simvastatin dan obat tradisional yang dapat digunakan salah satunya adalah Pare. Pare memiliki kandungan aktif flavonoid, Saponin dan vitamin C yang dapat memperbaiki profil lipid. Tujuan : Untuk mengetahui bagaimana efektivitas ekstrak pare (Momordica Charantia L.) terhadap profil lipid pada tikus putih jantan galur Sprague Dawley yang hiperkolesterolemia. Metode: Penelitian ini bersifat eksperimental dengan rancangan pre and posttest control group design. Hewan coba 25 tikus jantan setelah diinduksi pakan tinggi kolesterol, dibagi secara acak kedalam 5 kelompok (n=5), yaitu satu kelompok kontrol negatif, satu kelompok kontrol postif diberi simvastatin dosis 0,18 mg/200gramBB, kelompok perlakuan 1, 2, 3 diberi ekstrak buah belimbing wuluh xiv 40 mg/200gramBB, 80 mg/200gramBB, dan 160 mg/200gramBB selama 2 minggu Hasil : Hasil menunjukan Penurunan kolesterol total secara bermakna pada kelompok K+, kelompok perlakuan 1, 2 dan 3 (83.06mg/dl, 39.44mg/dl, 45.64mg/dl, 66.63 dengan p<0.05). Peningkatan HDL secara bermakna pada kelompok K+, kelompok perlakuan 1, 2 dan 3 (53.12mg/dl, 6.07mg/dl, 14.02mg/dl, 35.00 dengan p<0.05). Penurunan LDL secara bermakna pada kelompok K+, kelompok perlakuan 1, 2 dan 3 (47.81mg/dl, 7.06mg/dl, 17.66, 39.42 mg/dl, dengan p<0.05). Simpulan : Pemberian ekstrak Pare terbukti memberikan efek pada penurunan kadar kolesterol total, LDL dan peningkatan HDL pada tikus putih.
URI: http://repository.uisu.ac.id/handle/123456789/1393
Appears in Collections:Pendidikan Kedokteran

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover, Bibliography.pdfCover, Bibliography2.82 MBAdobe PDFView/Open
Abstract.pdfAbstract161.96 kBAdobe PDFView/Open
Chapter I, II.pdfChapter I, II225.9 kBAdobe PDFView/Open
Chapter III, IV, V.pdf
  Restricted Access
Chapter III, IV, V339.08 kBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.