Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.uisu.ac.id/handle/123456789/1015
Title: GAMBARAN KUALITAS HIDUP PASIEN DIABETES MELITUS TIPE 2 DI PUSKESMAS TELADAN KOTA MEDAN
Authors: MANURUNG, RIKY FHARHAN
Keywords: Age, Gender, Occupation, Complications and Quality of Life
Usia, Jenis Kelamin, Pekerjaan, Komplikasi dan Kualitas Hidup
Issue Date: 13-Jan-2022
Publisher: Fakultas Kedokteran, Universitas Islam Sumatera Utara
Series/Report no.: UISU210305;
Abstract: Latar Belakang : Diabetes mellitus tipe 2 (DM tipe 2) ialah penyakit metabolisme kronik dengan angka kejadian tinggi yang mengalami peningkatan dari tahun ke tahun. Penyakit ini tidak dapat disembuhkan secara total, namun hanya dapat di kontrol sehingga memerlukan terapi seumur hidup. Jika tidak ditangani dengan baik dapat menimbulkan komplikasi pada organ tubuh seperti mata, jantung, pembuluh darah, dan saraf yang akan membahayakan jiwa dan mempengaruhi kualitas hidup seseorang. Tujuan : Untuk mengetahui Gambaran Kualitas Hidup Pasien Diabetes Melitus Tipe 2 Pada Di Puskesmas Teladan Kota Medan Metode : Penelitian ini bersifat deskripif, desain cross sectional sampel yang 81 orang yang didapatkan dengan cara random sampling dengan pengolahan data menggunakan uji analisa data univariat. Hasil : Responden terbanyak adalah umur 40 - 50 tahun yaitu sebanyak 38 responden (53,1%), dengan jenis kelamin perempuan sebanyak 49 responen (60,5%), dan memiliki pekerjaan sebagai Ibu Rumah Tangga yaitu sebanyak 21 responden (25,9%), memiliki komplikasi Polineuropati yaitu sebanyak 45 responden (53,1%), dengan Kualitas hidup baik pada penderita diabetes mellitus sebanyak 59 responen (72,8%) Kesimpulan : Responden terbanyak adalah umur 40 - 50 tahun dengan jenis kelamin perempuan sebagai Ibu Rumah Tangga yang memiliki komplikasi Polineuropati dan Kualitas hidup dengan baik.
URI: http://repository.uisu.ac.id/handle/123456789/1015
Appears in Collections:Pendidikan Kedokteran

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover, Bibliography.pdfCover, Bibliography.pdf1.92 MBAdobe PDFView/Open
Abstract.pdfAbstract.pdf113.71 kBAdobe PDFView/Open
Chapter I.pdfChapter I.pdf193.46 kBAdobe PDFView/Open
Chapter II, III, IV, V.pdf
  Restricted Access
Chapter II, III, IV, V.pdf412.77 kBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.